Halo teman-teman, dalam era normal baru ini, banyak aktivitas kembali diperbolehkan. Kantor, mall dan toko pun beroperasi secara normal. Namun protokol kesehatan harus tetap diterapkan. Lalu apa saja sih yang perlu diperhatikan?
Social distancing dan physical distancing harus tetap diterapkan, jaga jarak minimal 2 meter dan hindari kontak fisik dengan orang lain ya. Jangan lupa untuk selalu memakai masker dan membawa hand sanitizer saat Anda keluar rumah, apa pun aktivitas Anda.
Apabila memungkinkan, sering-seringlah cuci tangan menggunakan sabun, karena akan lebih ampuh dalam membunuh virus dan bakteri. Sebisa mungkin tangan jangan menyentuh wajah ketika Anda beraktivitas di luar rumah.
Sebelum berangkat kerja, ada baiknya Anda mengukur suhu tubuh. Apabila suhu tubuh meningkat dan Anda merasa tidak enak badan, sebaiknya istirahat di rumah atau periksakan ke dokter.
Yuk kita ikuti protokol kesehatan yang berlaku, jangan sampai COVID-19 kembali menyebar. Ayo bersama-sama kita lawan COVID-19!