Setiap pemilik mobil pasti beranggapan semakin irit sebuah mobil tentunya akan semakin baik. Ternyata cara mengemudi juga mempengaruhi konsumsi bahan bakar. Berikut adalah 4 tips mengendarai mobil supaya lebih hemat bahan bakar.

1. Hindari jam sibuk atau rute yang padat

Berkendara di saat jam sibuk, kita akan sering menghadapi kemacetan, dan akhirnya mengharuskan pengemudi untuk sering menginjak pedal gas dan rem secara bergantian. Melakukan pengeremen hingga mobil berhenti dan kemudian jalan kembali akan sangat boros bahan bakar.

Sebisa mungkin usahakan untuk menghindari jam sibuk, sekaligus menghindari kemacetan. Anda juga bisa menghindari rute yang padat bila mengetahui rute alternatif yang lebih lancar.

2. Usahakan kecepatan konstan

Tips berikutnya supaya mobil lebih hemat bahan bakar adalah berkendara dengan kecepatan konstan. Usahakan untuk menjaga kestabilan putaran mesin, sebisa mungkin hindari putaran mesin yang terlalu tinggi atau terlalu rendah karena akan lebih boros bahan bakar.

3. Menginjak pedal gas sesuai kebutuhan

Semakin dalam Anda menginjak pedal gas, tentu saja semakin banyak bahan bakar yang dikonsumsi. Hindari kebiasaan menginjak pedal gas terlalu dalam bila memang tidak diperlukan.

Ketika harus melewati tanjakan, Anda bisa menginjak gas lebih dalam untuk memberikan tenaga lebih pada mobil supaya kuat menanjak.

4. Hindari menyalip bila tidak perlu

Ketika berada di belakang kendaraan yang lebih pelan, dan Anda mengetahui ada kemacetan atau lampu lalu lintas di depan, maka tidak perlu menyalip kendaraan tersebut atau menancap gas karena Anda harus segera menghentikan mobil setelahnya. Hal ini justru akan membuat konsumsi bahan bakar semakin boros.